Kamis, 22 September 2011

PELEPASAN KONTINGEN PERTINAS SBH IV, KWARDA LAMPUNG

Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Lampung, Hi. Sjachrazad ZP, SH, Kamis (22/9) melepas Kontingen Saka Bakti Husada, Kwarda Lampung untuk mengikuti kegiatan Perkemahan Bakti Nasional (Pertinas) SBH IV di Bumi Perkemahan Bongohulawa, Limboto, Provinsi Gorontalo. Dalam sambutannya Hi. Sjachrazad ZP berpesan agar peserta Pertinas SBH, dapat menjaga nama baik daerah Lampung serta dapat menjadikan kegiatan Pertinas sebagai sarana untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman. Kegiatan ditandai dengan penyerahan bendera kontingen kepada Pimpinan Kontingen, Wahyudi. Kontingen Pertinas SBH yang terdiri dari 23 orang Pramuka Penegak, 2 orang Pimpinan Kontingen serta 2 orang Pembina pendamping direncanakan tiba di Gorontalo pada tanggal 23 September 2011 dan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang akan berlangsung dari tanggal 25 september sampai dengan 2 Oktober 2011.
Pada kesempatan yang sama, juga dilakukan penutupan kegiatan Peningkatan Kapasitas Kader SBH angkatan terakhir oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, yang diwakili oleh Kepala Bidang Bina SDM dan PM, Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, drg. Rosalinda Anriani.Dalam sambutannya Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung dr. Hj. Reihana, MKes berharap dari kegiatan ini dapat lahir pamong-pamong saka yang dapat membina dan mengembangkan adik-adik anggota Pramuka sebagai kader bangsa di bidang kesehatan, sehingga menurutnya permasalahan dibidang kesehatan tidak hanya bertumpu pada institusi kesehatan semata, tetapi juga didukung oleh masyarakat khususnya dari unsur generasi muda.

Kegiatan Peningkatan Kapasitas Kader SBH yang diikuti 300 orang  menurut ketua pelaksana dr. Asih Hendrastuti dilakuan dalam 5 tahap. Adapun tujuannya sebagai upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan para pamong dan calon pamong sehingga mampu mengembangkan SBH di wilayahnya masing-masing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar